Custom Search

Percepat Booting XP Anda

Monday, August 20, 2007

Tingginya spesifikasi hardware yang kita miliki sebetulnya tidak terlalu berpengaruh pada cepat/lambatnya proses booting Windows XP. Tingginya kapasitas RAM,CPU atau besarnya kapasitas hardisk yang kita miliki mungkin bisa mengecoh kita bahwa hal itu bisa mempercepat proses booting pada OS (baca: Windows XP).

Berikut ini Alive akan mencoba berbagi pengalaman tentu saja dalam konteks hardware
yang berada dalam keadaan yang kompatibel dan sehat. Kecenderungan booting yang terlalu lama bisa dipengaruhi beberapa hal, baik itu dari segi instalasi hardware (pra masuk OS) maupun dari konfigurasi yang bisa dioptimalkan melalui OS itu sendiri. Beberapa hal yang bisa
dilakukan untuk mempercepat booting OS antara lain:

1. Penempatan Kabel Data pada Drive Paralel ATA (PATA)
Terkadang kabel data HDD/optical drive PATA pada merek/tipe motherboard (mobo) tertentu perlu ditempatkan secara berurutan, misalnya HDD pada primary master, CD/DvD pada primary slave atau pada secondary master. Sebagai contoh pengalaman: proses booting mobo Albatron KX400-8XV jadi sangat lama jika CD/DVD ditempatkan pada secondary slave. Hal ini ditunjukkan dengan garis indikator (baca: cacing/ulat) pada boot screen yang lewat antara 13 - 22 kali, sedangkan jika kabel-kabelnya ditempatkan seperti di atas, cacing hanya
lewat antara 2-5 kali.



2. Konfigurasi IDE/SATA Channel pada BIOS
Ini merupakan bagian yang vital, karena terjadi pada kebanyakan merek/tipe mobo. Jika kita membiarkan bios pada mobo mengonfigurasi sendiri deteksi IDE/SATA (auto), maka bios akan selalu membaca satu persatu dari daftar channel yang tersedia. Misalkan mobo kita punya 4 SATA dan 4 PATA channel, bisa dibayangkan bios akan mendeteksi dari kedelapan channel tersebut satu-persatu. Buatlah mejadi "none" jika channel tersebut memang kosong, sehingga bios hanya akan melompatinya pada saat booting, sedangkan pada channel yang memang terpasang bisa kita set "user" (misal,pada kelas mobo P2/P3).


3. Konfigurasi StartUp via msconfig|startup dan Device Manager
Hal ini perlu disesuaikan dengan kebutuhan Anda, yang pasti semakin banyak checkbox yang terisi semakin lamban pula komputer Anda meng-Load OS. Biasanya kalau mau aman tapi
tetap cepat, antivirus dicek sedangkan yang lain (Nero, Winamp agent, Nvidia/ATI, Adobe gamma, dll) bisa dikosongi.



Tuning Mudah dan Aman

Friday, August 17, 2007

PC sehat adalah harapan semua user, dari yang newbie hingga advance user. Terkadang hal yang sering dilupakan agar PC sehat adalah perawatan, sehingga lambat laun PC terasa lambat, hardisk penuh bahkan beberapa program yang terinstal sudah tidak dapat kembali berjalan normal. Kini, software yang dibutuhkan untuk penanganan hal tersebut sudah banyak tersedia, misalnya: "Tweak XP", "Registry Mechanic" atau "Tune Up Utilities".
"TuneUp Utilities 2007" sebagai salah satu perangkat tuning PC sangat memanjakan para user. Perangkat ini benar-benar user friendly, namun sudah mencakup semuanya dari tuning mesin(Registry, Memory Usage)hingga kustomisasi tampilan pada Windows. Selamat mencoba.


Selidiki Hardware Kita

Thursday, August 2, 2007 Labels:


Bagi para Power user (pengguna komputer tingkat lanjut), produk dari Lavalyst Inc. ini kini semakin banyak diminati. Sebut saja salah satunya EVEREST. Dilihat dari perkembangannya, EVEREST versi ultimate 2006 tampak lebih komplit dari versi-versi sebelumnya, terutama jika dilihat dari fitur benchmark-nya. Terdapat tambahan seperti halnya CPU Queen, CPU PhotoWorxx, CPU ZLib, FPU Julia, FPU Mandel dan FPU SinJulia. Sebagai versi yang beda dengan versi yang Home edition, beberapa referensi produk motherboard dan CPU terbaru lebih banyak ditampilkan dalam hasil benchmark. Adapun deteksi VGA Card terbaru juga tampak lebih lengkap.

File Terhapus, Terformat, Kena Virus?



Tidak jarang kita bingung atau bahkan panik ketika data kita hilang baik itu karena terhapus, terformat atau karena virus. Data-data yang hilangtersebut sebenarnya masih tersimpan di hardisk dan tentunya masih dimungkinkan untuk bisa diselamatkan.
Beberapa tools yang mungkin bisa membantu Anda jika mengalami hal tersebut kini sudah banyak tersedia, di antaranya adalah: Easy Recovery, Recover My Files, GetDataFAT, GetDataNTFS dan masih banyak lagi tool lainnya yang bisa sesuai dengan kebutuhan Anda. Easy Recovery merupakan salah satu tool yang tampilannya cukup user friendly,khususnya bagi Anda yang pemula dalam hal ini. Versi Pro-nya bahkan bisa mengembalikan e-mail yang terhapus. Tools ini tidak jauh berbeda dengan Recover My Files dari segi kemudahan menggunakannya, sedangkan untuk GetDataFat dan GetDataNTFS lebih digunakan untuk pencarian data tingkat lanjut, yang lebih memerlukan ketelitian dan pemahaman lebih dalam.

Popular Posts