Custom Search

SUSAHNYA MENCARI HARDISK LAPTOP

Tuesday, August 25, 2009

Hardisk laptop kini semakin susah dicari di Kota Gudeg tercinta ini, apalagi yang ATA. Kebanyakan hardisk laptop yang dijual di pasaran sudah type SATA.
Memang hardisk laptop ATA banyak dibutuhkan berbagai kalangan, selain para pemilik laptop type lama (baca=agak baru) dan juga sebagai media penyedia data eksternal. Bisa jadi hardisk laptop ATA yang berukuran di bawah 100 GB sudah banyak yang ludes terjual dipaketkan dengan eksternal kit-nya.
Baru saja ada rekan kerja yang mencari hardisk laptop ATA ini untuk mengganti hardisk rusak yang ada di mesin fotokopi dagangannya, karena memang untuk mesin fotokopi khususnya merek Canon type IR 3300i menggunakan hardisk type ini untuk memory sekaligus menu-menu programnya.
Nah, betapa pentingnya bukan hardisk type ini dicari?

Popular Posts